FESPER2014 - FieldTrip @PemadamKebakaran

Melanjutkan cerita sebelumnya di  http://meilawijaya.blogspot.com/2014/04/fesper2014-sampai-juga.html ....

Kami mendapatkan nomer bus 6 untuk ber-field trip yang terdiri 5 keluarga kalau tidak salah.
Setiap kelompok "diangkut" dengan 1 bus menuju tempat field trip yang sudah ditentukan.
Field Trip Keluarga kelompok kami adalah mengunjungi Pos Pemadam Kebakaran di Salatiga.
Pos Pemadam Kebakaran ini sebagai kunjungan pertama.

Tidak terlalu lama kami menikmati jalanan yang mulai basah karena gerimis, sampailah kami di Pos Pemadam Kebakaran. Di sana 3 orang petugas telah menunggu dan lalu menyambut kami.
Kondisi pos tidak terlalu besar. Lokasinya di pinggir jalan dan berada di depan masjid dan sekolah taman kanak-kanak.

Untuk beberapa waktu kami mendengarkan penjelasan dari Bapak kepala petugas pemadam kebakaran. Penjelasan yang lengkap baik dari sarana dan prasaran pemadam kebakaran, cara teknis tentang bagaimana memadamkan kebakaran, juga kondisi terkini yang mereka alami. Ada yang membuat para petugas ini kewalahan ketika hendak bertugas. Yang pertama adalah, "klien" mereka kurang memberikan alamat/ancer lokasi kebakaran, sehingga proses menuju lokasi memakan waktu lebih lama. Yang kedua, seringkali anak-anak menelepon pos ini untuk iseng saja. Hehehe..

Sarana dan Prasarana pemadam kebakaran antara lain; mobil pemadam kebakaran dengan tangki air kecil di dalamnya, mobil pemadam dengan selang dan tangga, mobil pendukung, baju anti air dan baju anti api, palu/linggis, sepatu boot, lampu penerangan.
Waktunya "petualangan" nih..
Anak-anak diperbolehkan memegang sarana dan prasarana ini juga merasakan simulasi proses pemadaman kebakaran. Seru! hehehe...




Abi pastinya heboh karena di depan mata ada mobil pemadam kebakaran.
"Wah itu mobil pemadamnyaaaa.." katanya.
Langsung minta naik-naik deh setelah mendengarkan penjelasan dari Pak Petugas tadi.
Plus cekikikan campur agak tegang ketika merasakan simulasi memadamkan api.
Senangnya bisa mengalami langsung.
Belajar secara nyata.

-Tuhan Memberkati-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BOOK: Day by Day with My Son

Motivasi Berserah Diri

Dua Guru Kecilku